• Breaking News

    Tiket Pesawat Mahal Bikin Perhotelan di Luar Jawa Menjerit

    ANTARA/Noveradika

    Jakarta - Wakil Ketua Perhimpunan dan Hotel Indonesia atau PHRI Rainier Daulay menyatakan okupansi hotel di luar Pulau Jawa terpuruk sejak harga tiket pesawat melonjak. Ia menyebut, setidaknya ada dua daerah dengan okupansi sangat rendah, yakni Sumatera Barat dan Makassar.
    Misalnya pada Lebaran kemarin, okupansi hotel di Makassar hanya 25 persen. Padahal biasanya pas Lebaran bisa lebih dari 100 persen,” ujar Rainer dalam diskusi Kongkow Bisnis PasFM di Hotel Millenium, Jakarta Pusat, Rabu, 19 Juni 219.
    Okupansi hotel di Sumatera Barat pun berada dalam kondisi tak jauh berbeda. Berdasarkan laporan anggota PHRI, rata-rata tingkat hunian hotel, khususnya hotel MICE di daerah tersebut hanya menyentuh 40 persen. 
    Penurunan tingkat pengunjung hotel terjadi setelah sejumlah lembaga pemerintahan membatalkan perjalanan dinasnya. Menurut Rainer, pembatalan terjadi cukup masif mulai awal tahun hingga tengah tahun 2019.  
    Imbas melonjaknya harga tiket pesawat juga turut mempengaruhi situasi hotel di daerah pariwisata, seperti Bali. Terhitung dalam enam bulan, Rainer mencatat okupansi hotel di Pulau Dewata melorot 12 persen dibandingkan dengan tingkat keterisian sebelumnya. "Meski angka penurunan okupansi tak setajam daerah lain, ini berat untuk Bali,” ujarnya. 
    Rainer memandang persoalan tiket pesawat saat ini membutuhkan solusi cepat dan jitu dari pemerintah. Ia menilai saat ini pemerintah terhitung lamban menanganinya. “Kita sudah bicarakan ini sejak tiga bulan ini, tapi kondisinya tetap sama,” ucapnya.
    Badan Pusat Statisik sebelumnya mencatat telah terjadi penurunan tingkat hunian kamar hotel berbintang pada Maret 2019 sebesar 4,21 poin ketimbang periode yang sama pada tahun sebelumnya atau year on year. Pada triwulan p
    Maret lalu, rata-rata okupansi hotel hanya 52,89 persen.

    Sumber: TEMPO.CO

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    KESEMPATAN TERBATAS
    SEGERA DAFTARKAN DIRI ANDA
    Cara Daftar Master Dealer Leon Agen Server Pulsa Termurah
    100% GRATIS

    Post Bottom Ad

    ad728